Tuesday, January 6, 2015

Asal Usul Nama Karakter Anime Dragon Ball Yang Unik dan Lucu

Ide kreatif memang bisa muncul dari mana saja. Begitupula dengan penamaan sebuah karakter dalam saga terpopuler Dragon Ball buah karya akira toriyama, anime yang sudah malang melintang diberbagai dunia, dan sudah tayang di televisi Indonesia mulai tahun 90an sampai hari ini tahun 2015.

Tahukah kamu, bahwa nama karakter dari anime yang sudah 2 kali di adaptasi ke layar lebar ini, ternyata terinspirasi dari benda sehari-hari yang dapat kita temukan, bahkan bentuk wajah karakter anime-nya pun menyerupai benda tersebut.

Suku saiyan sendiri diambil dari bahasa jepang Yasai, yang berarti sayuran, Pantas nama orang saiyan adalah plesetan dari sayuran. Kita mulai dari Kakarot (nama asli Goku di planet saiya) berasal dari kata Carrot, kemudian Vegeta, pangeran dari suku saiya (di Indonesia terkenal dengan Bezita) diambil dari kata Vegetable yang berarti sayuran, suku Saiyan yang lain adalah Tora (toma) kependekan dari tomato yang berarti tomat. Sungguh kreatif bukan.

Berikut Infografis Asal-usul nama karakter Dragon Ball yang dibuat oleh house of Infographics

Source Images:houseofinfographics(dot)com

Unik bukan, sebuah ide kreatif yang patut diacungi jempol.

3 comments :

  1. Ternyata inspirasinya datang dari benda benda sekitar ya ...
    Sangat kreatif

    ReplyDelete
  2. Nontonya masih kecil tau asalnya baru sekarang wkwk

    ReplyDelete

 
UA-61905524-1